Rabu, 18 Desember 2013

MEMANAGE DIRI JIKA SUDAH SUKSES

Saat individu sudah mencapai atau meraih kesuksesannya, individu tersebut dituntut untuk bisa memanage dirinya agar kesuksesan itu tetap bertahan bahkan meningkat bukan malah hilang atau luntur begitu saja. Karena dalam mencapai atau meraih kesuksesan itu butuh pengorbana dan kerja keras. Sehingga kita harus bisa memanage diri kita.
Berikut beberapa hal dalam memanage diri ketika sudah sukses, yaitu :
  1. Individu harus bisa menyadari bahwa dalam mencapai kesuksesan itu butuh pengorbanan dan kerja keras, walaupun tidak sedikit pula ada cara-cara instan dalam mencapai kesuksesan.
  2. Individu harus bertanggung jawab atas apa yang telah diperolehnya, tidak boleh bersikap semena-mena apalagi sombong karena merasa sudah sukses.
  3. Individu yang sudah sukses pada satu hal, harus tetap fokus pada apa yang dikerjakan. Boleh saja melakukan hal atau inovasi yang baru, tetapi tidak mengabaikan pekerjaan yang sudah lebih dulu dirintisnya.
  4. Individu tidak boleh boros atau menghambur-hamburkan akan apa yang sudah didapatnya, apalagi jika merasa sudah sangat mampu.

Semoga jika kesuksesan sudah kita raih, kita mampu memanage diri kita  ^_^

Tidak ada komentar:

Posting Komentar